Minggu, 16 April 2023

BAYANG WAJAHMU

Dibawah kaki langit ada wajahmu
Seakan membasuh tatapanku
Bagai senandung purnama nan syahdu
Hingga aku terpesona akan cantikmu

Wajahmu bagai kristal embun pagi
Membasuh diperaduan hati
Dikala aku duduk sendiri
Menikmati hari hari nan sepi

Tiada lelah kuselalu imajinasikanmu
Dari sehelai kata merindu
Aku semakin tenggelam akan anganmu
Ingin rasanya aku dihadapanmu

Kulukis wajahmu dengan tinta
Merajut dan kusulam dengan cinta
Hingga tiada pernah kehabisan aksara
Dari keindahan rona warna dunia

Pada sebait lembaran renjana
Ingin rasanya kupeluk dirimu bersama cahaya
Tapi engkau hanya bayang Maya
Yang berada diujung sana

Biarlah kukagumimu dalam mimpiku
Walau tiada mampu merengkuh mu
Jadilah asmara dimalam sunyi ku
Temani dikesendirianku.

Post. Admind

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KOMITMEN BUPATI TOLIKARA, TIDAK BOLEH ADA NYAWA YANG HILANG SIA SIA KARENA DITOLAK OLEH LAYANAN RUMAH SAKIT

Tetesan Air Mata Ibunda-Kota Tua- Tolikara -Melangka Tanpa Alas Kaki-    Tanah Injil Tolikara - Beberapa waktu lalu, Tanah Papua...