Kamis, 29 September 2022

AKU INGIN TANYA

Syair. Madai Gemurih
Ku temui kamu dalam syair ini
Sekedar ingin tanya,bagaimanakah kabarmu?.

Sekian waktu tak jumpa,sapa pun seakan hilang.

Entah kemana rasa rindumu yang mengebu
Apakah telah tersinggah di kisi hati yang lain?.

Aku hadir di goresan ini jumpai kamu dengan asa,kau disana berada dalam keadaan yang baik.

Pinta sederhanaku tetaplah jadi yang terbaik dalam hidup
Ingatlah keakraban kita dulu pernah cipta bahagia sesaat
Berkesan dan tolong jangan lupakan sedikit pun

Anggaplah bersama kita lalu adalah sebuah cerita indah
Bagai rama dan sinta meski tak lama.

Sesingkat waktu jangan melupakan.

Ku disini.....kau disana....semoga di kedepannya ada secernah kasih tulus menghampiri jiwa kita.

Walau itu bukan lagi tentang kau dan aku.

Kota Jeruk 29 September 2022

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KOMITMEN BUPATI TOLIKARA, TIDAK BOLEH ADA NYAWA YANG HILANG SIA SIA KARENA DITOLAK OLEH LAYANAN RUMAH SAKIT

Tetesan Air Mata Ibunda-Kota Tua- Tolikara -Melangka Tanpa Alas Kaki-    Tanah Injil Tolikara - Beberapa waktu lalu, Tanah Papua...