AKU MASIH SEPERTI DULU

Oleh : Gemuruh
Mencari makna cintamu ... 
Dalam batas kesunyian malam.. 
Mencoba memahami rasa yang kupunya.. 

Senja itu indah 
Namun indahnya hanya sekejap.. 
Itu katamu dulu..
Malam itu indah walau mencekam dengan kesunyian itu katamu dulu..
Dan masih kuingat kau tak ingin menjadi senja dan malamku.. 

Lalu kau ingin menjadi apa tanyaku.. 
Aku ingin menjadi udara yang tak pernah mengenal waktu untuk terus bersamaku... 

Subhanallah.. 
Begitu tulusnya cinta yang kau hadirkan.. 
Begitu indah kasih yang kau tawarkan.. 

Menjadi wanitamu merupakan anugerah terindah untukku..
Menjadi satu satunya cinta dalam hatimu.. 
Adalah impian yang paling suci yang aku miliki..

Ketebar untaian doaku pada sang Khalik.. 
Berharap rasaku dan rasamu terus menyatu..
Selalu sejalan bersama dalam titian
Takdir yang tertulis.. 
Menyematkan namamu dan namaku dalam surga cinta yang sejati..

Post. Admind

Komentar

Postingan populer dari blog ini

JEJAK, KATA DAN KISAH, CINTA, PUISI, ATAU PUN SANJAK

TPNPB Kodap VIII Intan Jaya Kembali Baku Tembak Dan TPNPB Kodap XV Ngalum Kupel Tetapkan Wilayah Pengungsi

Menteri Investasi Indonesia Bahlil Lahadalia, Orang Sulawesi yang Mengklaim Diri Sebagai “Anak Papua”